Kenapa karyawan terbaik gak selalu gampang dapat promosi | #49
Practical tips untuk dapat promosi yang lo harapkan
Hi Buddy!
Ga kerasa career buddy newsletter hampir berumur 1 tahun
Kita mau make sure kita ngasi value yang oke buat waktu yang kamu allocate untuk baca
Thank you ya!
Now back to the episode
Let’s have a real chat
Pernah ga lo berusaha keras buat mendapatkan promosi?
Lo ngasi 110% usaha lo
Lo rela lembur dan kerja buat weekend
Lo sampe jadi sambat sama orang karena kebanyakan kerja
Pas lagi pengumuman, eh ga dapet tuh promosinya
Lebih pahitnya lagi
Temen lo yang lo rasa ga se kompeten itu dapet promosinya
Lo merasa bitter
Lo merasa kerja keras lo sia sia
Lo merasa kalau enakan jadi pengusaha daripada karyawan
Gue paham banget rasanya
Gue pernah mengalami ini juga sebelumnya
Begitu rasa kecewa gue reda, gue mencari tahu
Ternyata gue ga sendirian
Ada beberapa orang lain yang mengalami yang gue alami
Yuk kita bedah di episode kali ini
Promosi adalah kenaikan jabatan yang diberikan kepada karyawan di dalam suatu perusahaan
Dari sisi karyawan kita merasa kalau kita perform maka kita akan mendapatkan promosi itu
Kenyataannya, ada beberapa situasi untuk mendapatkan promosi
Adanya posisi kosong yang bisa diisi
Ketika dipromosi, kita mengisi posisi yang ada di atas kita
Ada 3 skenario
Skenario 1: Posisinya ada tapi udah ada yang mengisi
Biasanya ini adalah manager kita yang juga masi nunggu untuk dapat promosi
Skenario 2: Posisinya ga ada karena belum dibutuhkan organisasi
Misalnya lo adalah Marketing Manager di organisasi yang tim marketingnya belum membutuhkan posisi VP Marketing / Chief Marketing Officer
Skenario 3: Kalau ada yang kosong, barulah kita bisa berpeluang mengisinya
Itu subject to situasi yang berikutnya
Internal vs external hire untuk ngisi posisi itu
Ada 3 cara mengisi posisi di atas kita
Cara 1: Kita dipromosi dulu baru mengisi posisi tersebut
Gue pernah melihat ini terjadi sebelumnya
Ada orang yang baru kerja 3 bulan dapat promosi karena atasannya resign
Di satu sisi enak karena karirnya kelihatan melesat
Di lain sisi, keliatan ga lama setelahnya dia ga perform di posisi itu
So promosi cepat itu belum tentu artinya bagus
Cara 2: Kita membuktikan kalau kita bisa mengisi posisi tersebut baru dikasi promosi
Coba obrolin ini sama manager lo
Bilang sama dia kalau lo berminat untuk dipromosi
Lalu lo bersedia untuk ambil kerjaan level di atas lo 6 bulan ke depan
Di akhir 6 bulan bisa dievaluate apakah lo udah berhak mengisi posisi tersebut
Bisa jadi sebenernya lo udah kompeten cuma belum dapat kesempatannya aja
Cara 3: Organisasi emang cari orang yang lebih senior
Nah move ini emang bikin patah hati
Once patah hati lo reda, coba lihat dengan lebih objektif
Siapa tau emang orang yang dari luar emang lebih tepat
Pernah gue melihat kalau dengan skala organisasi yang baru
Posisi ini ga lagi bisa ditempati sama seseorang dengan 5 tahun pengalaman
Melainkan dengan 20 tahun pengalaman
Punya reputasi memberikan kontribusi relevan
Punya reputasi memberikan kontribusi relevan itu ada dua komponen
Komponen pertama: Memberikan kontribusi relevan
Untuk bisa ngasi kontribusi relevan, kita harus paham apa yang diapresiasi sama organisasi
Kalau lo bisa ngasi ide kreatif tapi perusahaan fokusnya lagi cost cutting, bisa jadi sebenernya value yang lo kasi itu kurang relevan buat organisasi
Lo mungkin merasa lo perform tapi buat organisasi kontribusi lo ga relevan untuk saat ini
Kalau cara lo berkontribusi ga relevan, lo punya 2 pilihan
Lo bisa mengubah cara lo berkontribusi
Bisa juga mencari organisasi lain dimana kontribusi lo lebih relevan
Plis jangan milih untuk diam dan toxic karena hanya akan merugikan lo ke depannya
Komponen kedua: Punya reputasi
Nah kontribusi aja ga cukup kalau orang penting ga tau
Makanya kontribusi di meeting, presentasi di depan orang, kirim email update itu penting banget
Emang keliatannya buang buang waktu
Tapi itu akan memainkan peranan penting buat karir lo ke depannya
Bagian ini mungkin agak malesin buat lo
Gue juga awalnya merasa begitu
Sampai gue paham kalau ini komponen penting dalam pertumbuhan karier
Selama lo udah memberikan kontribusi, ga perlu ragu untuk mempromosikan diri lo
Gue bisa bahas caranya di episode selanjutnya
Wrapping up
To wrap up, gue mau nanya 2 hal
Apa insight yang lo dapat dari post ini?
Apa yang akan lo lakukan ke depannya berdasarkan insight itu?
Reply email ini atau balas di comment ya
Content of the week
Gak semua kegagalan itu sama. Tiap kegagalan punya solusi berbeda. Bisa mengidentifikasi kegagalan lo di level berapa akan bantu lo menanganinya dengan efektif.
Twitter - 1 rahasia orang yang komunikasinya jago banget
Mereka bisa ngobrol asyik sama siapa aja, rasanya ga pernah kehabisan topik dan mudah bikin orang nyaman dan terbuka. Ternyata ada 1 praktek yang mereka lakukan dan sering disepelekan orang lain.
Instagram - Mantra saat gue ragu-ragu dalam mengambil keputusan
Mantra bantu gue lebih percaya diri dan lebih kuat memegang value yang gue punya. Salah satu mantra andalan gue ketika ragu-ragu, gue ditulis di konten ini. Share juga dong versi lo.
Tiktok - To do list ga berguna, kalo lo salah menggunakannya
Sering kali to-do list malah ga membantu kita jadi produktif, justru sebaliknya. Bikin kita stress, menunda-nunda atau frustrasi karena banyak yang ga di checklist. Gue bahas penyebab dan solusinya.
Learn more with me
Ada dua cara untuk belajar lebih jauh sama gue
Undang gue ke kantor lo dengan mengisi form ini
Ikut kelas SOLID Project Management System supaya lo bisa lebih produktif di pekerjaan lo
Terkadang kita bertemu dengan senior tetapi hanya umur/pengalamannya dalam jumlah tahunnya saja kak, tetapi secara skill tidak relevan/sesuai dengan jabatannya… itu bagaimana kak?